Setelah mempelajari cara penulisan HTML pada Tutorial Belajar HTML Dasar, langkah selanjutnya dalam mempelajari pemograman web adalah mempelajari Cascading Style Sheets atau lebih populer dengan singkatannya, yakni CSS. Dalam halaman ini, duniailkom akan mengindex seluruh Tutorial Belajar CSS Dasar untuk Pemula.
Namun jika anda belum memahami HTML, saya sarankan untuk mempelajarinya terlebih dahulu, karena untuk mendalami CSS, memerlukan sedikit pengetahuan tentang HTML.
HTML dan CSS adalah bagian tak terpisahkan dari website modern saat ini. HTML digunakan untuk membuat konten atau kerangka logis dari halaman web, sedangkan CSS digunakan untuk mengatur tampilan dari website, seperti warna dan font yang digunakan.
Sebagai menu pembelajaran CSS di duniailkom.com, saya membagi tutorial belajar CSS ini menjadi beberapa bagian:
Tutorial Belajar CSS : CSS Dasar
Bagian pertama tutorial belajar CSS ditujukan untuk anda yang baru mengenal CSS, atau programmer pemula. Kita akan mempelajari dan mengetahui apa itu CSS, bagaimana cara menggunakan CSS, bagaimana cara memasukkan kode CSS, aturan serta tata cara penulisan CSS, dan kita juga akan membahas inti dari CSS, yakni Selector, Property dan Value.
Diharapkan dari beberapa tutorial pada bagian ini, anda sedikit banyak akan memiliki pemahaman cara penulisan CSS.
Index Tutorial Belajar CSS Dasar Duniailkom.com:
- Tutorial Belajar CSS Part 1: Pengertian CSS, Apa yang dimaksud dengan CSS?
- Tutorial Belajar CSS Part 2: Cara Menginput Kode CSS ke Halaman HTML
- Tutorial Belajar CSS Part 3: Pengertian Selector, Property dan Value pada CSS
- Tutorial Belajar CSS Part 4: Aturan dan Cara Penulisan Kode CSS
- Tutorial Belajar CSS Part 5: Mengenal Jenis-jenis Selector Dasar CSS
- Tutorial Belajar CSS Part 6: Cara Penggunaan Selector CSS
- Tutorial Belajar CSS Part 7: Urutan Prioritas Selector CSS (Cascading)
- Tutorial Belajar CSS Part 8: Urutan Prioritas Selector CSS (Specificity)
- Tutorial Belajar CSS Part 9: Mengenal Sifat Penurunan Dalam CSS (Inheritance)
- Tutorial Belajar CSS Part 10: Penulisan Kode Warna pada CSS
- Tutorial Belajar CSS Part 11: Mengenal Satuan Nilai (Value) dalam CSS
Tutorial Belajar CSS: CSS Lanjutan
Pada bagian kedua ini, kita akan mempelajari hal-hal yang lebih advanced. Tutorial ini sengaja di pisah dengan Tutorial Dasar karena beberapa penjelasan membutuhkan pemahaman umum tentang CSS.
- Tutorial Belajar CSS: Pengertian dan Cara Penulisan Kode Warna RGBA, HSL, dan HSLA
- Tutorial Belajar CSS: Pengertian Attribute Selector dalam CSS
- Tutorial Belajar CSS: Pengertian Pseudo-class dan Pseudo-element CSS
Tutorial Belajar CSS: CSS Atribut Referensi
Bagian ketiga dari tutorial CSS di duniailkom, kita akan mempelajari berbagai Property CSS. Dengan property inilah kita akan membuat ‘style‘ atau desain dari web. CSS menyediakan puluhan property yang akan dibahas dengan detail dalam bagian ini, seperti font, list, gambar, background, dan beberapa property CSS lainnya.
Property Teks CSS:
- Tutorial Belajar CSS: Cara Merubah Jenis Font HTML dengan CSS (font-family)
- Tutorial Belajar CSS: Cara Menggunakan Font External dengan CSS (@font-face)
- Tutorial Belajar CSS: Cara Menggunakan Google Font dengan CSS
- Tutorial Belajar CSS: Cara Mengubah Ukuran Font HTML dengan CSS (font-size)
- Tutorial Belajar CSS: Cara Mengatur Tinggi Baris dalam Paragraf HTML (line-height)
- Tutorial Belajar CSS: Cara Memiringkan dan Menebalkan Huruf dengan CSS
- Tutorial Belajar CSS: Cara Mengubah Tampilan Huruf Kapital (Case) Teks HTML
- Tutorial Belajar CSS: Cara Penulisan Singkat Property Font CSS
- Tutorial Belajar CSS: Cara Membuat Teks Underline, Overline, dan Line-through
- Tutorial Belajar CSS: Cara Merubah Warna Teks (font) HTML dengan CSS (color)
- Tutorial Belajar CSS: Cara Mengatur Lebar (spasi) Antar Huruf dan Kata Teks HTML
- Tutorial Belajar CSS: Cara Mengatur Rata Teks HTML dengan CSS (text-align)
Akhir kata, semoga dari beberapa tutorial tentang CSS ini, anda dapat menikmati mempelajari CSS dan mempelajarinya dengan fun, sebagaimana saya menikmati menulis tutorial ini.
Thanks gan,,semoga bermanfaat bwt ane yang lagi belajar,,
Sama-sama gan, terima kasih juga untuk kunjungannya, mudah2an tutorial CSSnya mudah dipahami…
Terimakasih banyak Bg.
Terimaksih banyak mas pelajarannya.. ini sangat membantu.
Sama2, senang bisa membantu :)
Gan, ni tutorial gak ada ebook nya yah?
Ada gan, bisa cek kesini: eBook CSS Uncover Duniailkom.
sangat bermanfaat gan….
nggak ada versi videonya ya mas andre…. biar lebih enak gitu belajarnya nggak jenuh baca terus kalau video kan bisa sambil tuduran hehehehe…. premium juga boleh kalau materinya mantap
thanks gan…. tutorialnya runtut n sistematis
untuk falidasi dan cookies ada tutorialnya gak boss?
Tutorialnya di website duniailkom belum ada gan, saat ini hanya tersedia di eBook "PHP Uncover" Duniailkom
tutorialnya mantap gan…semoga blog ini makin maju
izin bookmark gan
Om Andre, saya mau tanya, kalau komentar di HTML, tag begini <!– –>, kalau di CSS tag komentarnya begini /*…/*, jadi perbedaannya apa ya om…?, atau sama aja? makasih om.
Bagian untuk menulis kode CSS dan HTML berbeda gan, jadi komentar di HTML hanya bisa dipakai di dalam HTML, sedangkan untuk CSS hanya bisa menggunakan komentar CSS, g bisa dibalik atau ditukar.
Komentar /* */ kepunyaan CSS hanya bisa dipakai di dalam tag <style> </style> saja.
matur suwon sanget
Sama2 :)
mas,isi materi di semua ebook ada di tutorial online?
Tidak, materi di eBook duniailkom jauh lebih banyak. Yang ada di website duniailkom baru sekitar 30% saja. Misalnya di eBook CSS Uncover akan belajar tentang CSS3 Animation, CSS3 Media Query (untuk membuat web responsive), CSS3 Gradient, dll. Ini semua tidak ada di tutorial website duniailkom.
saya coba buat menu dropdown cuma pake css, ikutin contoh tapi masih belum paham. bisa minta tolong dibahas masalah ini? mengenai urutan order <ul> dan <li>. terima kasih.
Requestnya di tampung y, tapi untuk saat ini pembahasannya sudah saya sediakan di buku CSS Uncover Duniailkom…
Artikel yang sangat bagus dan komplit. Lanjutkan kak.
lengkap banget nih tutorial mengenai css nya, nice post min :) semangatt
kalau ada video tutorialnya makin cepat paham deh….