Sepanjang tutorial belajar bahasa Java di Duniailkom ini kita sudah beberapa kali menampilkan teks menggunakan perintah System.out.println(). Selain perintah ini, masih ada beberapa perintah output yang bisa dipakai untuk menampilkan teks dalam bahasa Java.
Perintah System.out.println()
Perintah System.out.println() dipakai untuk menampilkan teks atau hasil output di layar, dan memindahkan cursor ke baris baru. Maksudnya, jika perintah ini dijalankan beberapa kali, teks yang tampil berada di baris masing-masing, seperti contoh berikut:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ System.out.println("Belajar Bahasa"); System.out.println("Java"); System.out.println("di Duniailkom"); } }
Hasil kode program:
Belajar Bahasa Java di Duniailkom
Dalam bahasa yang lebih teknis, perintah system.out.println() akan menampilkan teks + karakter new line (karakter penanda untuk pindah baris).
Perintah System.out.print()
Versi alternatif dari system.out.println() adalah perintah system.out.print(). Bedanya, kali ini cursor teks tetap berada di baris yang sama (tidak pindah ke baris baru). Berikut contoh penggunaannya:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ System.out.print("Belajar Bahasa"); System.out.print("Java"); System.out.print("di Duniailkom"); } }
Hasil kode program:
Belajar BahasaJavadi Duniailkom
Meskipun terdapat 3 kali perintah System.out.print(), namun hasilnya tampil dalam 1 baris saja. Jika ditulis seperti ini, sebaiknya tambah karakter spasi di awal atau di akhir teks agar hasilnya menjadi lebih rapi:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ System.out.print("Belajar Bahasa "); System.out.print("Java "); System.out.print("di Duniailkom"); } }
Hasil kode program:
Belajar Bahasa Java di Duniailkom
Kita juga bisa menggabungkan perintah System.out.print() dan System.out.println() untuk mendapatkan hasil yang diinginkan:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ String nama = "Lisa"; System.out.print("Hello "); System.out.println(nama); System.out.println("Salam Kenal..."); } }
Hasil kode program:
Hello Lisa Salam Kenal...
Di baris 3 saya membuat variabel nama bertipe String dan mengisinya dengan teks "Lisa". Variabel ini kemudian diakses di baris 6 dengan perintah System.out.println(nama). Dari hasil kode program, terlihat teks "Hello Lisa", yakni gabungan dari perintah System.out.print("Hello ") di baris 5.
Menggabungkan Teks dan Variabel
Di dalam perintah System.out.println() dan System.out.print(), kita bisa memakai tanda tambah ( + ) untuk menggabung teks dengan variabel, seperti contoh berikut:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ String nama = "Lisa"; System.out.println("Hello " + nama); System.out.println("Salam Kenal..."); } }
Hasil kode program:
Hello Lisa Salam Kenal...
Di baris 5 saya menggunakan tanda + untuk proses penggabungan teks "Hello " dengan variabel nama. Di sini, tanda tambah ( + ) berfungsi sebagai operator concatenation, yakni operator penggabungan teks.
Cara penulisannya adalah, tutup terlebih dahulu teks yang ada dengan tanda kutip dua, setelah itu tulis operator tambah ( + ) dan baru tulis nama variabel. Jika setelah nama variabel ini ingin menambah teks lanjutan, maka tulis kembali tanda tambah dan buka teks menggunakan tanda kutip dua, seperti contoh berikut:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ String nama = "Lisa"; System.out.println("Hello " + nama + ", salam kenal... "); } }
Hasil kode program:
Hello Lisa, salam kenal...
Di baris 5 saya menggabungkan teks dengan nama variabel, kemudian diikuti lagi dengan teks. Yang harus diperhatikan adalah posisi peletakan operator concatenation (tanda " + "), dan penempatan tanda kutip untuk teks. Jika posisinya tidak berurutan, akan tampil pesan error.
Perintah System.out.printf() dan System.out.format()
Kedua perintah ini, yakni System.out.printf() dan System.out.format() juga bisa dipakai untuk menampilkan teks. Namun dengan penulisan yang sedikit berbeda terutama ketika ingin menampilkan nilai variabel.
Penggunaan kedua perintah ini mirip seperti perintah printf() dalam bahasa pemrograman C, dimana harus menulis tipe data yang akan ditampilkan dengan karakter placeholder seperti %i, %s, %f, dsb. Kemudian untuk mengisi placeholder ini tulis nama variabel di akhir perintah.
Berikut contoh penggunaannya:
class BelajarJava { public static void main(String args[]){ String nama = "Lisa"; System.out.printf("Hello %s, salam kenal... ", nama); System.out.println(); System.out.format("Hello %s, salam kenal... ", nama); } }
Hasil kode program:
Hello Lisa, salam kenal... Hello Lisa, salam kenal...
Di baris 5 dan 7, karakter %s dipakai sebagai placeholder untuk variabel nama yang bertipe String. Untuk penjelasan lebih lanjut tentang tanda seperti %s bisa lanjut ke Tutorial Belajar C: Format Penulisan printf untuk Menampilkan isi Variabel, karena pada dasarnya perintah System.out.printf() dan System.out.format() sangat mirip seperti cara penggunaan perintah printf dalam bahasa C.
Selain itu di baris 6 terdapat perintah System.out.println(), ini juga valid dan bisa dijalankan dalam bahasa Java. Tujuannya untuk membuat spasi antar baris.
Dalam tutorial belajar Java kali ini kita telah membahas 4 perintah output dalam bahasa Java, yakni:
- System.out.println()
- System.out.print()
- System.out.printf()
- System.out.format()
Keempat perintah ini bisa dipakai tergantung kebutuhan. Selanjutnya, akan di bahas Cara Menginput Nilai ke dalam Bahasa Java.